Wordpress merupakan salah satu cms yang terkenal karena gratis. Tetapi walaupun gartis jangan kira fiturnya bisa diadu sama yang berbayar, dukungan terhadap wordpress pun sudah tidak diragukan lagi oleh karena itu banyak pengguna yang memilih wordpress sebagai cms untuk membuat blog maupun website.
Sebelum memulai instal wordpress lebih baik di komputer kamu sudah terinstal XAMPP sebagai webserver lokal untuk wordpress nantinya. Jika belum silahkan baca panduan Cara Instal XAMPP terlebih dahulu. Tujuan instal wordpress secara lokal adalah untuk belajar cara menggunakannya sebelum menggunakan host berbayar di internet. Jika sudah kita lanjut ke tahap menginstal wordpress :
- 1. Donwload CMS Wordpress
- 2. Ekstrak ke folder C:\xampp\htdocs
- 3. Buka browser >> Ketik alamat localhost >> Ke phpMyAdmin
- 4. Buat database untuk wordpress
-
Klik basisdata lalu isikan nama database baru wordpress ( gunakan huruf kecil ) lalu klik ciptakan.
- 5. Ketik alamat localhost/wordpress lalu klik Create a Confinguration File
- 6. Klik Lets Go
- 7. Mengisi database connection
-
- Database Name - Wordpress
- User Name - root
- Password - kosongkan
Sisanya biarkan saja jangan diubah, jika sudah klik submit.
- 8. Klik Run The Instal
- 9. Mengisi Informasi Website
-
Isi sesuai kebutuhan kamu saja, jika sudah klik Instal Wordpress. Langkah selanjutnya adalah melakukan login untuk mengedit isi website. Untuk melihat hasil website kunjungi localhost/wordpress. Semoga tutorial ini dapat membantu kamu yang lagi mau instal wordpress di lokal komputer.