Mengenal Twitter

twitter

Twitter merupakan salah satu jejaring sosial yang sedang Booming saat ini.

" Twitter tumbuh sama cepat baik di belahan bumi bagian timur maupun barat, media sosial ini memang suppel dalam tempo 4 tahun twitter telah memiliki 190 juta pengguna mengakses twitter.

65 juta kicauan di unggah setiap hari dan 300 ribu pendaftar baru antri mengirim aplikasi, lewat twitter nyaris apa saja kapan dan dimana saja informasi di unggah sekaligus di unduh. inilah dahsyatnya revolusi abad ini mobilisasi politik dan opini sama menjanjikannya dengan jutaan peluang terbuka dibidang ekonomi tinggal klik follow maka kamu akan terhubung dengan pemimpin, politisi, pesohor atau teman maupun sejawat di kantor.

Dan yang penting sederet informasi bebas kamu nikmati tanpa satu sen pun perlu kamu setor, begitu pula kalau kamu memiliki ribuan atau mungkin jutaan follower kamu bisa berbangga hati menjadi orang berpengaruh walaupun sekedar virtual di twitter."

Twitter merupakan jejaring sosial ke-3 terpopuler di dunia setelah Facebook dan My Space. 600 juta pencarian dilakukan setiap hari oleh para pengguna twitter.


Statistik Tweet selama 4 Tahun :
  • 5000 tweet/hari Tahun 2007
  • 300.000 tweet/hari Tahun 2008
  • 3 Juta tweet/hari 2009
  • 65 juta tweet/hari Tahun 2010

Negara Pengguna Twitter Terbesar :
  • Amerika Serikat
  • Brazil
  • Inggris
  • Kanada
  • Jerman
  • Indonesia

Penetrasi Twitter Terbesar :
  • Indonesia
  • Brazil
  • Venezuela

Berikut ini merupakan beberapa istilah yang paling sering digunakan di media sosial Twitter :

Tweet
Apa yang kita tulis (posting) di Twitter, inilah yang dinamakan Tweet. Dalam Bahasa Indonesia, Tweet memiliki terjemahan kicauan. Tahu kan kenapa dinamai seperti itu?
ReTweet
disingkat RT, artinya mengulang, menulis kembali apa yang ditulis seseorang, bisa jadi karena kata-kata tersebut indah. RT ditambahkan pada tweet diikuti dengan @(username) ditambah dengan kata-kata yang ingin kamu tulis bisa juga diartikan membalas tweet.
Follower
Orang yang mengikuti dan menerima update dari kamu.
Following
Kamu akan mengikuti dan menerima update status dari teman yang kamu follow.
Trending Topik
Topik yang lagi booming dibahas dimana-mana

Semoga informasi ini membantu sekaligus jika kamu tertarik jangan malu-malu untuk bergabung. Jangan Lupa follow saya juga

Diterbitkan Oleh Fuad Muhtaz »
Kategori » Home » Mengenal Twitter » ,

ARTIKEL TERKAIT

Dari komentar menjadi inspirasi

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.